Sebagian penghobi yang baru membeli atau memelihara hamster kadang kebingungan bagaimana cara merawat hamster yang baik dan benar, lantas beberapa dari mereka ada yang mencari tahu tipsnya namun ada juga yang mengabaikan. Kami sangat menyayangkan bagi orang-orang yang cuek bebek dalam masalah ini, sebab akan mengakibatkan kematian pada si hamster jika kalian tidak mengetahui perawatan binatang peliharaan yang imut dan menggemaskan ini.
Di sini hobinatang.com akan membahas secara lengkap terkait tahapan-tahapan dalam memelihara hamster, namun bagi anda yang belum membeli hamster atau hanya sekedar ingin membeli, maka sebaiknya baca dulu artikel kami sebelumnya mengenai jenis hamster hamster paling lucu beserta harganaya, di situ sudah diterangkan berbagai jenis hamster, seperti campbell, syirian, winter white, dan roborovskis beserta harga jual dan karakter-karakter masing-masing hamster.
Tahapan Merawat Hamster dengan Baik dan Benar
1. Sebelum Memelihara Hamster, Siapkan Kebutuhannya
Besar kecil kandang hamster sesuai dengan jumlah hamster yang dibelinya. Kandang bisa dibeli di toko hewan atau bisa juga menggunakan bekas akuarium, seperti saya ini.
Aksesoris Mainan Hamster
Persediaan berikutnya yang harus kalian beli ialah aksesoris berupa mainan hamster, jangan biarkan kandang anda terlihat sepi dan kosong begitu saja, sebab hal itu akan terasa membosankan bagi si hamster, apalagi hamster merupakan binatang yang memiliki kebiasaan berjalan 8 mil lebih dalam semalam. Itu artinya jika kalian tidak membelikan mainan, dia akan sering berdiam yang akhirnya akan lumpuh.
Aksesoris hamster yang wajib kalian beli adalah mainan roda berputar atau yang sering disebut dengan roda hamster. Mainan ini dapat membantu dan memenuhi kebutuhan si hamster untuk berjalan ber mil-mil saat malam hari, sebagaimana di habitat aslinya alam liar. Sehingga dia akan bahagia dan tidak stres.
Selain itu masih ada kotak hamster, pounch tempat tidur hamster, dan rumah-rumahan. Tapi satu saja sudah cukup yaitu roda hamster, jika ingin ditambah maka besarkan juga kandangnya.
Makanan Hamster di Pet Shop
Sebenarnya untuk makanan ini bisa berupa sayur-sayuran atau buah, namun jika sering-seringan akan membuat pencernaannya tidak bagus, yaitu kotorannya tidak keras namun cair, maka hanya untuk sampingan saja tidak masalah. Adapun yang poko ialah biji-bijian seperti biji matahari, jagung kering dan lain-lain. Pakan tersebut bisa dibeli di toko hewan terdekat, harganya juga tidak mahal, hanya Rp.10.000 sudah mendapat 1 Kg plastik gula putih. Semua tergantung wilayah masing-masing.
gambar diambil dari komunitas grup facebook pencinta hamster |
Vitamin Hamster
Jika ingin hamster anda lebih sehat dan sayang pada kamu, belikanlah vitamin khusus untuk hamster. Biasanya di pet shop seharga Rp.6.000. Cara menggunakannya cukup diteteskan pada minuman hamster sebanyak 2 tetes.
Tempat Minum dan Makan
Nah, inilah yang paling penting, tempat minun dan makanan hamster adalah kebutuhan pokok yang wajib dibeli, mengapa? karena supaya makanan tidak tercecer dimana-mana dan juga karena hamster memakan biji-bijian kering sehingga membutuhkan tempat minum berisi air bersih yang sudah dicampur vitamin hamster 2 tetes.
Serbuk Kayu dan Pasir Wangi
Salah satu karakter hamster yaitu menyukai yang hangat-hangat. So, belilah serbuk kayu sebagai tempat tidurnya atau pasir wangi, bahkan selain bisa menghangatkan, benda ini juga dapat mengurangi bau kandang dari kotoran hamster. Waw ajiib. Itulah perlengkapan-perlengkapan hamster yang wajib kamu beli sebelum memelihara hamster.
2. Cara Perawatan Hamster yang Tepat
Jika semua sudah beres maka cara selanjutnya adalah dalam hal merawat. Apa saja?
Mencuci Kandang Hamster
Hamster adalah hewan pengerat yang menyukai kebersihan. Jadi sebaiknya anda harus rajin mencuci kandangnya untuk menghilangkan bau, air kencing, kotoran dan bekas makan hamster.
Keluarkan semua aksesoris yang ada beserta serbuk kayunya atau pasir wangi, lalu cuci dan keringkan sampai benar-benar kering, setelah itu masukan lagi serbuk kayu yang baru. Dalam mencuci kandang minimal 1 kali dalam sepekan, jangan lupa juga untuk mencuci wadah-wadah dan aksesoris juga agar terhindar dari penyakit.
Penempatan Kandang yang Sesuai
Meletakkan kandang juga ada aturannya, di alam liar hamster membuat rumahnya di tempat-tempat yang sepi, maka sebaiknya kalian juga harus menempatkan kandangnya jauh dari keramaian dan suara bising yang dapat menjadikannya stres. Taruhlah di sudut-sudut kamar atau di atas meja, yang penting dia bisa heppy dan kamu juga bisa dekat dengannya.
Selain itu juga jangan sampai kandang hamster diletakkan tepat di bawah sinar matahari, sebab dia akan stres. Mengapa? karena hamster adalah hewan nokturnal yang hidup di malam hari dan siangnya untuk istirahat, jadi tidak cocok terkena matahari panas di siang hari. Tapi, kalian boleh menjemurnya apabila sinar matahari yang redup, malah hal itu akan membuatnya lebih sehat. Jemurlah maksimal 6 jam an.
Memberi Makan Hamster
Kalau yang ini sudah jelas harus kalian lakukan. Berilah makan-makanan biji matahari satu kali sehari. Porsi disesuaikan dengan jumlah hamster. Lebih baik lagi jika kalian suapin (handsfeed) karena akan menambah rasa sayang dan perhatian si hamster. Ciee..
Mengajak Main dan Interaksi
Inilah kelebihan memelihara hamster. Dia bisa diajak main dan dijadikan sebagai teman hidup. Biasakanlah bermain dan berintraksi dengannya. Dipijit dan urut. Tapi jangan lupa untuk mencuci tangan dahulu sebelum mengambilnya, tapi ini tidak wajib sih. Saya juga kadang malas cuci tangan.
Tidak Boleh Memandikan Hamster dengan Diguyur Air
Bagaimana cara memandikan hamster? cara memandikannya tidak seperti memandikan anjing atau sapi. Sebab habitat aslinya adalah gurun yang anti sekali terhadap air, jangan mentang-mentang bau lalu kamu guyur begitu saja.
Jika sobat terpaksa memandikannya dengan air, maka bisa-bisa dia terserang penyakit pneumonia. Apa itu pneumonia?
Pneumonia adalah peradangan jaringan di salah satu atau kedua paru-paru yang biasanya disebabkan oleh infeksi. Pada saat penderita pneumonia, sekumpulan kantong- kantong udara yang kecil di ujung saluran pernapasan dalam paru-paru akan bengkak dan penuh cairan. Dan hamster adalah binatang yang paling mudah terkena penyakit karna itu kalau salah sedikit bisa terkena penyakit dan membahayakan jiwanya secara langsung. [okdogi.com]
Untuk itu dalam merawat hamster dengan baik dan benar, anda jangan sekali-kali memandikan hamster dengan cara disiram air, tapi cukup dengan air yang sedikit kira-kira setinggi kaki hamster, lalu sediakan sikat yang lembut dan diusap-usap, dipijat serta disayang, atau bisa juga dengan pasir wangi (ini yang lebih aman).
Jauhkan dari Benda Berbahaya, Bayi atau Binatang Predator
musang pixabay.com |
Nah, tips terakhir dalam merawat hamster dengan benar adalah menjauhkannya dari jangkauan anak-anak usia 1-2 tahun, karena mereka belum terlalu berfikir dan bisa-bisa hamster sobat dibanting atau dipegang erat, jika ingin bermain bersama tidak masalah tapi harus dengan pengawasan. Selain itu juga, sobat harus menjauhkan dari binatang pemangsa seperti musang, kucing atau yang lainnya.
Itulah panduan lengkap cara merawat hamster yang baik dan benar bagi pemula, silahkan dipraktekan dan dicoba. Kurang dan lebihnya kami mohon maaf, berikanlah masukan dan saran di kolom komentar. Jika kalian memiliki bayi hamster, baca juga artikel: cara memelihara anak hamster. Terimakasih kepada para ahli, master dan pembudidaya hamster yang sudah mau berbagi di grup-grup.
Leave a Comment